Karena
minggu-minggu ini aku masih sibuk dengan game yang satu ini, maka aku
akan pos lagi mengenai cara-cara bertahan di game ini.
Membidik (Sniping)
Untuk
memahami Membidik, pertama - tama kita harus memperkirakan serangan
musuh yang datang (kadang kala ada serangan palsu, tapi dengan melihat
kecepatan gerak pasukan kita dapat mengetahui pasukan paling lambat
dalam serangan yang datang, datuk adalah pasukan paling lambat diantara
yang lain sehingga serangan yang membawa datuk akan lebih mudah
dikenali).
Misalnya saja menurut perkiraan kita ini adalah pasukan yang datang :
13.10.10 05:27:10:547 -> Nuklir (nuke) 1
13.10.10 05:29:34:943 -> Nuklir 2
13.10.10 05:30:19:820 -> Datuk 1 + Nuklir 3
13.10.10 05:30:19:950 -> Datuk 2 + sedikit pasukan kapak
13.10.10 05:30:20:002 -> Datuk 3 + sedikit pasukan kapak
13.10.10 05:30:20:124 -> Datuk 4 + sedikit pasukan kapak
Jika
kita tahu bahwa pasukan bertahan kita tidak akan sanggup bertahan
terhadap 3 serangan nuklir, saatnya kita mencoba untuk membidik.
Yang
pasti dapat dilakukan adalah membidik dengan pasukan milik desa itu
sendiri. Intinya adalah kita ingin pasukan kita mengelak serangan nuklir
pertama dan kedua, kemudian kembali ke desa setelah Datuk 1 tiba.
Hal
ini dapat dilakukan dengan mengirim pasukan yang akan bertahan untuk
menyerang desa barbar, kemudian membatalkan serangan di detik yang tepat
sehingga kembali setelah Datuk 1. Yang perlu diingat bahwa pasukan yang
serangannya dibatalkan akan tiba kembali di milidetik 000. Artinya mau
tidak mau pasukan harus tiba pada 13.10.10 05:30:20:000.
Misalnya,
kirimkan pasukan tepat pada pukul 05:25:20 ke desa barbar, yaitu tepat 5
menit sebelum waktu kembali yang kita inginkan. Batalkan serangan pada
05:27:50, tepat 2,5 menit kemudian (setengah dari waktu tersebut).
Tentunya hal ini membutuhkan latihan, agar saat dibutuhkan sudah cukup terbiasa.
Andaikan
di dekat desa kita terdapat desa lain yang kita miliki, kita juga dapat
mencoba mengirimkan pasukan bertahan untuk mendukung desa kita dan
malah dapat kita usahakan tiba di antara Datuk 1 dan Datuk 2.
Untuk
meningkatkan persentasi keberhasilan, banyak pemain membagi pasukan
pendukung yang akan dikirim tersebut menjadi 4 atau 5 bagian, dan
mengirimkannya seperti mengirim rangkaian datuk untuk mendukung desa
yang diserang. Pasukan yang mendarat sebelum Datuk 1 dan setelah Datuk 4
dapat dibatalkan.
Rebut kembali (Renoble)
Jika
membidik tidak dapat dilakukan, cara lainnya adalah membiarkan musuh
memperolehnya tapi langsung kita rebut kembali setelahnya.
Cara
ini membutuhkan 2 datuk tersedia dari desa lain dalam jarak cukup dekat
dari desa tersebut. Setelah datuk lawan merebut desa kita, kesetiaan
desa akan ada di angka 25, karena satu kali serangan datuk menurunkan
kesetiaan desa antara 15-35, 2 datuk sudah pasti akan merebut kembali
desa tersebut.
Untuk amannya kita harus berusaha agar datuk pertama kita tiba sedekat mungkin setelah Datuk 4 tiba.
Yang
harus diperhatikan adalah lawan tertentu akan mengirimkan pasukan
pendukung satu detik setelah Datuk 4, jangan sampai datuk kita tiba
setelah pasukan pendukung tiba. Begitu juga bila datuk lawan ternyata
dikirim dari desa defensif, kemungkinan Datuk 4 sudah membawa pasukan
bertahan.
Datuk-Nuklir-Rebut (Prenoble-Nuke-Renoble)
Taktik ini bertujuan untuk merugikan musuh yang menyerang dan melumpuhkan kekuatan desa datuknya.
Pertama
- tama, seranglah desamu tersebut dengan datuk dari desa lain, umumnya 3
datuk atau 3 kali serang sudah cukup. Target kita adalah pada saat
Datuk 1 lawan tiba, kesetiaan desa kita berada di bawah angka 15.
Otomatis,
Datuk 1 musuh akan merebut desa tersebut, pasukan yang bersamanya akan
manjadi pasukan bertahan di desa tersebut, sementara Datuk 2, 3 dan 4
yang tiba kemudian akan terbunuh oleh pasukan tersebut.
Tepatkan
nuklir kita tiba setelah Datuk ke 4 tiba sehingga akan menghabiskan
pasukan serang lawan yang terpaksa menjadi pasukan bertahan.
Di belakang nuklir tersebut susulkanlah 2 serangan datuk untuk merebut kembali desa tersebut.
Jika semuanya lancar, pada akhir pertempuran desa tersebut tetap milikmu, sedangkan lawan akan kehilangan 4 datuk dan nuklirnya.
Backtime
Ini adalah dua pasukan lawan yang masuk pertama :
13.10.10 05:27:10:547 -> Nuklir (nuke) 1
13.10.10 05:29:34:943 -> Nuklir 2
Salah
satu pertahanan yang terbaik adalah menyerang. Pasukan bertahan kita
sukses mengelak kedua nuklir ini, tapi setelah kembali ke desanya, pasti
akan diberangkatkan lagi. Kita butuh cara untuk menghabisi atau minimal
melemahkannya
Dengan asumsi bahwa nuklir pasti membawa
pendobrak, sebenarnya kita bisa memperhitungkan waktu tempuh pasukan
tadi. Jika Nuklir 1 tiba di desa kita setelah perjalanan 10 jam 15 menit
20 detik misalnya, kita dapat memperhitungkan bahwa Nuklir 1 akan tiba
di desanya kembali 10 jam 15 menit 20 detik setelah tiba, yaitu pukul
15:42:31:000 (pasukan selalu kembali pada milidetik 000).
Tugas
kita adalah mengirim nuklir dari desa lain untuk tiba di desa asal
nuklir tadi sedekat mungkin dengan pukul 15:42:31:001 dan menghancurkan
nuklir tadi, inilah yang disebut sebagai backtime.
Masih banyak
taktik bertahan lain, termasuk taktik tahap lanjut dan penggunaan script
untuk membantu memperkirakan isi pasukan musuh yang datang, tapi kami
akan mempersilakan rekan - rekan pemain yang lebih berpengalaman dari
kami untuk menjelaskannya.
Selamat bermain!
Senin, 10 September 2012
0 Cara-Cara Bertahan Di Game Perangkaum
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar
[ Dofollow Blog ]
Hargai penulis dengan cara memberikan komentar di artikel ini ya sobat.
Dan berkomentarlah dengan kata-kata yang sopan.
Thanks